4 Maret 2011 | Kegiatan Statistik Lainnya
BPS Provinsi Kalimantan Selatan pada Hari Jum�at, 4 Maret 2011 mengadakan apel siaga dalam rangka pencanangan STATCAP CERDAS (Statistics Capability Building Change and Reform For The Development of Statistics) yang ditandai dengan penyematan PIN STATCAP CERDAS secara simbolis oleh Kepala BPS Provinsi Kalimantan Selatan Bambang Pramono, SE,M.Si yang diikuti oleh seluruh pegawai BPS Provinsi Kalimantan Selatan.
Dalam pengarahannya Kepala BPS Provinsi Kalimantan Selatan menyampaikan bahwa untuk membangun statistic yang berkualitas kita harus mampu dan mau berubah baik dari segi SDM maupun saran dan prasarana. Sarana dan prasarana yang memadai tanpa didukung oleh kualitas SDM yang mumpuni tidak aka nada manfaatnya. Oleh karena itu semua karyawan/karyawati BPS Provinsi Kalimantan Selatan harus menjadi pemimpin terutama bagi diri sendiri yang menjungjung tinggi semangat nilai-nilai inti BPS yaitu Profesional, Integritas dan Amanah (PIA).
Dengan diadakannya apel siaga ini maka seluruh pegawai BPS Provinsi Kalimantan Selatan siap menghadapi perubahan dan membangun perstatistikan Indonesia menuju hal yang lebih baik lagi. STATCAP CERDAS !!! ..(SIAP).Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Selatan (BPS-Statistics Kalimantan Selatan Province) Alamat : Jl. Soekarno Hatta/Trikora No 7 Banjarbaru
Indonesia. Telepon : +62 511 6749001
Fax : +62 511 6749106 Email : bps6300@bps.go.id
bps6300@gmail.com
Tentang Kami