Internalisasi dan Koordinasi, Langkah Awal BPS Provinsi Kalimantan Selatan Sukseskan LF SP2020 - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Selatan

Inovasi Terbaru dari BPS Provinsi Kalimantan Selatan Tabel Input-Output Simulator (IOs), Silahkan Akses Di sini.

Publikasi Hasil Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian 2023 - Tahap II telah terbit, silakan klik tautan berikut.

Internalisasi dan Koordinasi, Langkah Awal BPS Provinsi Kalimantan Selatan Sukseskan LF SP2020

Internalisasi dan Koordinasi, Langkah Awal BPS Provinsi Kalimantan Selatan Sukseskan LF SP2020

15 Maret 2022 | Kegiatan Statistik


Banjarbaru - Pada hari Selasa (15/03/2022) bertempat di Ruang Vicon BPS Provinsi Kalimantan Selatan, telah diselenggarakan Rapat Persiapan Pelaksanaan Long Form Sensus Penduduk 2020 (LF SP2020) secara luring dan daring. Acara ini dihadiri oleh Kepala BPS Kabupaten/Kota, Subbagian Umum, Fungsi Statistik Sosial, Fungsi IPDS, dan Pejabat Pembuat Komitmen BPS Kabupaten/Kota se-Kalimantan Selatan. Rapat ini dikhususkan untuk membahas mengenai persiapan pelaksanaan LF SP2020 yang berkaitan dengan rekrutmen petugas dan pelaksanaan pelatihan.

Dalam arahannya, Kepala BPS Provinsi Kalimantan Selatan, Yos Rusdiansyah, berpesan bahwa LF SP2020 harus dikawal sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan lancar. Dipimpin oleh Kepala Bagian Umum, Achmad Mudzakkir, acara dilanjutkan dengan paparan dari Koordinator Fungsi Statistik Sosial dan Koordinator Fungsi IPDS. Selanjutnya diskusi interaktif dilakukan untuk mengetahui permasalah-permasalahan yang terjadi di kabupaten/kota sekaligus menentukan langkah-langkah strategis dalam menyukseskan SP2020.

Pada hari Kamis (17/03/2022), juga diselenggarakan Internalisasi dan Koordinasi Tim Pelaksana LF SP2020 secara virtual. Dihadiri oleh seluruh tim pelaksana LF SP2020, acara ini dimulai dengan paparan Koordinator Fungsi Statistik Sosial terkait dengan penjelasan tugas dan fungsi dari setiap anggota tim pelaksana. Acara dilanjutkan dengan paparan dari Statistisi Ahli Madya Fungsi Statistik Sosial, Raplihadi, tentang matriks kinerja setiap anggota tim pelaksana. Di akhir acara, Kepala BPS Provinsi Kalimantan Selatan menyempatkan diri untuk memberikan arahan kepada seluruh peserta agar dapat berkolaborasi bersama menyukseskan LF SP2020.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Selatan (BPS-Statistics Kalimantan Selatan Province) Alamat : Jl. Soekarno Hatta/Trikora No 7 Banjarbaru

Indonesia. Telepon : +62 511 6749001

Fax : +62 511 6749106 Email : bps6300@bps.go.id

bps6300@gmail.com

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik